Kamis, 28 Juli 2011

Manfaat kurma dan madu



Ehmmm......Yummy.
buah impor yang satu ini, walaupun kecil tapi rasanya manis dan tentu saja memiliki manfaat yang besar. Tidak seperti bentuknya yang kecil, kurma memiliki khasiat yang baik bagi tubuh manusia lho. mulai dari penyakit kurang darah, kesuburan, baik untuk ibu hamil, pasca melahirkan, dan masih banyak lagi.


Allah Subhanahu wa Ta’ala berfirman.
“Artinya : Dan goyangkanlah pangkal pohon kurma itu kearahmu, niscaya pohon itu akan menggugurkan buah kurma yang masak kepadamu, maka makan, minum dan bersenang hatilah kamu. Jika kamu melihat seorang manusia, maka katakanlah, ‘Sesungguhnya aku telah bernadzar berpuasa untuk Rabb Yang Maha Pemurah, maka aku tidak akan berbicara dengan seorang manusia pun pada hari ini” [Maryam : 25-26]

Madu..di tangan kanan mu.
layaknya judul lagu yach... tapi yang satu ini benar2 manfaat dari madu lho.  madu bermanfaat bagi banyak hal, seperti untuk produk kecantkan, obat-obatan, minuman segar, dan sebagai campuran makanan. madu adalah obat bagi berbagai penyakit. bahkan ada yang mengatakan bahwa madu adalah minuman terbaik di dunia.
Dan Rabbmu mewahyukan kepada lebah: Buatlah sarang-sarang di bukit-bukit, di pohon-pohon kayu, dan di tempat-tempat yang dibikin manusia. (QS. An-Nahl, 16:68)
Dari perut lebah itu keluar minuman (madu) yang bermacam-macam warnanya, didalamnya terdapat obat yang menyembuhkan bagi manusia. Sesungguhnya pada yang demikian itu benar-benar terdapat tanda (kebesaran Rabb) bagi orang-orang yang memikirkan. (QS. An-Nahl, 16: 69)


Madu tersusun atas beberapa molekul gula seperti glukosa dan fruktosa serta sejumlah mineral seperti magnesium, kalium, potasium, sodium, klorin, sulfur, besi dan fosfat. Madu juga mengandung vitamin B1, B2, C, B6 dan B3 yang komposisinya berubah-ubah sesuai dengan kualitas madu bunga dan serbuk sari yang dikonsumsi lebah. Di samping itu di dalam madu terdapat pula tembaga, yodium dan seng dalam jumlah yang kecil, juga beberapa jenis hormon.

1 komentar:

  1. trimakasih telah bergabung. ini adalah blog pertama saya. maaf bila apa yang saya tulis kurang berkenan di hati kalian.
    saya berharap, blog ini akan memberi banyak masukan dan dampak yang positif bagi saya.
    oleh karenanya, kritik dan saran sangat saya nantiakan. trimakasih

    wasalam

    BalasHapus

Please tinggalin comment yach...dan Trimakasih sudah bergabung.